PALU- Pengurus DPC Partai Demokrat Kota Palu periode 2016-2021 akan dilantik Ketua DPD Partai Demokrat Sulteng Drs H Anwar Hafid, MSi, dilapangan De Class Exselso, Jalan Cumi-cumi pada Sabtu 29 Juli 2017. Pelantikan Ikbal Basir Khan, SH sebagai orang nomor satu di Demokrat Kota Palu ini diibaratkan seperti pelantikan raja.
Jika melihat tempatnya ini termasuk yang paling besar. Karena itu masyarakat dihadirkan untuk melihat pemimpin Partai Demokrat di Kota Palu untuk lima tahun mendatang.
Pelantikan ini akan di rangkaikan dengan acara Halal Bihalal dengan menghadirkan Da'i kondang Ustad Maulana. “Jadi pelantikan ini bukan hanya seremoni, tapi ini gongnya konsolidasi organisasi menyambut Pileg dan Pilpres 2019. Dengan target mengembalikan kejayaan Partai Demokrat,"kata Sekretaris DPC Partai Demokrat terpilih Agussalim Yunus kepada wartawan (27/7).
Konsolidasi ini akan berlanjut di tingkat DPAC hingga ke tingkat ranting. Bahkan Agussalim menargetkan pada akhir 2017, konsolidasi partai hingga tingkat ranting (desa/kelurahan) tuntas.
Pelantikan pengurus DPC Partai Demokrat Kota Palu terpilih akan dihadiri Sekretaris DPD Partai Demokrat Sulteng Abdul Radjak BM Razak, SH, Direktur Eksekutif Muhammad Sayadi, Ketua BPOKK Ir H Rasyid Pusadan serta beberapa pengurus DPD lainnya.
Agusslim Yunus menambahkan, DPC-PD Kota Palu juga telah sukses melaksanakan Musancab di 8 Kecamatan. " Agenda ini sengaja di dahulukan sehingga ketika memasuki 2019, seluruh jajaran hingga anak ranting dapat bekerja secara masif dan tersistem,” ujar Agussalim.
Ia optimistis mesin partai bekerja ekstra hingga mampu memenangkan Pileg dan Pilpres di tahun 2019.
Ketua DPC Demokrat Kota Palu terpilih Ikbal Basir Khan, SH mengaku, pelantikan kali ini diluar kebiasaan yang dilakukan partai politik lainnya yang ada di Kota Palu. Karena ingin memberi kesan jika parpol yang didirikan mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ini ingin terus bersama rakyat.
“Kita ingin dengan adanya pelantikan pengurus di luar gedung dan hotel, maka semangat kebersamaan bagi pengurus dan kader untuk bisa terus berjuang bersama rakyat akan bisa terwujud,” katanya.
Menurutnya, merujuk protap yang telah disusun pihak DPP, maka pelantikan pengurus dewan pimpinan cabang di level Kabupaten/kota akan dilakukan oleh Ketua DPD. “Pengurusan kita kali ini hampir 80 persen adalah muka baru yang memiliki kompetensi, kelayakan dan loyalitas,” ujar Ikbal.
Ikbal juga menambahkan, kepengurusan partai berjumlah 90
orang itu sangat tepat dan sesuai dengan devisi yang ada. "Yang jelas kita ingin kabinet kita ini fokus bekerja sesuai devisi mereka masing-masing,” pungkasnya. AGS-RB