Palu
- Kegiatan lomba cerdas cermat antar SMP dan SMA se Kota Palu yang dilaksanakan
di ruang pertemuan RRI belum lama ini papar pejabat Walikota Palu, Drs H Moh
Hidayat Lamakarate Msi dapat meningkatkan kualitas SDM para pemuda pemudi di
kota palu, selain itu, kegiatan ini telah berperan serta untuk mencetak
generasi pemuda yang memiliki sdm berkualitas di masa depan.
“Saya menilai bahwa kegiatan yang dilaksankan
oleh lpp rri palu, benar-benar sangat positif, sehingga atas nama pribadi dan
pemerintah kota palu sangat apresiasi, karena nilai dari kegiatan ini,”katanya.
Oleh karena itu, pesan pejabat walikota Palu
kepada siswa peserta lomba, tidak melihat kepada hasil juara, yang terpenting
berani tampil, artinya para siswa sekalian sudah mampu tampil berani sebagai
anak bangsa, memiliki karakter sumber daya yang benar-benar dapat
dipertanggungjawabkan.
Nilai positif lain dari kegiatan ini adalah
kesempatan bagi siswa untuk belajar menumbuhkan rasa cinta terhadap bangsa dan
negara ini, karena dengan menanam rasa cinta tanah air sejak dini, akan
menjadikan generasi yang selalu cinta dan bangga terhadap
bangsanya.
“Harapan saya, semoga melalui lomba cerdas cermat ini,
kiranya dapat menjadikan pendidikan karakter yang memiliki fungsi
strategis bagi kemajuan pendidikan di kota palu. maka dari itu, komitmen yang
harus kita jalankan semua,”jelasnya. yusuf